Rabu, 13 Juni 2012

Ciri-ciri Umum Orang yang Dilanda Kegalauan

Hy, i'm back

Kali ini saya akan membahas ciri-ciri umum orang yang sedang galau... Moga-moga aja berguna bagi kalian frens...

Check This Out

Hal-hal berikut adalah beberapa ciri-ciri umum orang yang sedang galau. Yah kegalauan adalah salah satu penyakit yang sangat mudah terjangkit di era modern ini. Tua, Muda, Cowok, Cewek, dan bahkan waria pun bisa tertular olehnya. Inilah ciri-ciri orang yang sedang galau.

1. Wajah sayu, Baju kucel, Badan lemes

Ini adalah ciri fisik yang paling mudah dilihat. Orang galau biasanya akan terlihat seperti ini karena mereka akan merasa tidak ada lagi harapan mereka untuk hidup didunia ini. Wew, parah yow...

2. Sering melamun

Orang yang lagi galau biasanya menghabiskan waktunya dengan melamun. Hal ini terbukti cukup berbahaya. Karena fakta membuktikan bahwasanya melamun adalah penyebab utama dari kesurupan dan juga kematian bagi ayam-ayam tetangga. Oleh karena itu hal ini perlu dicegah dengan jangan biarkan penderita untuk melamun terlalu lama.

3. Sering tidak nyambung

Kadang orang yang lagi galau omongannya akan ngawur dan jauh dari bahasan utama. Hal ini dikarenakan mereka kehilangan kemampuan untuk berkonsentrasi pada saat terkena penyakit galau ini. Hal ini berbahaya bagi penderita yang masih sekolah ataupun kuliah karena dapat berakibat fatal pada hasil akhirnya.

4. Sering mendengar  lagu-lagu galau

Hal ini juga salah satu yang paling mudah terlihat. Jika penderita mendengarkan lagu seperti milik Judika-Aku yang tersakiti, Firman-Kehilangan, D'masiv-Apa salahku dan lain-lain. Maka orang tersebut sudah mulai terkena gejala awal kegalauan. Dan harus segera ditangani. Agar tidak menular ke orang yang lainnya.

5. Kehilangan nafsu makan

Mereka (para penderita galau) akan sulit sekali jika disuruh makan, karena mereka kehilangan semua nafsu yang mereka miliki. Bagi yang diet mungkin hal ini bisa dijadikan panutan :).

6. Suka hilang

Yang terakhir adalah penderita galau terkadang suka menghilang entah kemana secara tiba-tiba. Sepertinya kegalauan mereka memberikan kekuatan berupa teknik menghilang tanpa jejak. Ada yang mau coba???


Well itulah tadi beberapa ciri-ciri orang yang sedang dilanda kegalauan. Mari kita obati mereka dengan membawa ke psikiater terdekat atau rumah sakit jiwa terdekat. Hehehe Have fun guys... :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong diisi dengan bahasa yang sopan dan tidak mengundang emosi ya readers?